Peraturan JKT48 6th Birthday Party De2shot
Hai teman-teman!
Kemeriahan sebuah acara banyak diabadikan oleh teman-teman melalui foto maupun video dari gadget mereka. Bahkan, ada yang sampai berusaha untuk meraih tempat sebagus mungkin untuk mendapatkan momen-momen dengan sudut pandang yang bagus. Sudahkah kamu berfoto bareng dengan member-member JKT48?
Untuk memeriahkan acara JKT48 6th Birthday Party, kami menggelar sesi foto bersama dengan member-member kesukaan kamu. Di mana kamu bisa berfoto langsung berdua dengannya. Caranya sangat mudah, cukup datang ke booth Official Merchandise JKT48 Birthday Party di Big Bang Jakarta, JIExpo Kemayoran dari jam 12.00 – 16.30 WIB.
Berikut adalah waktu dan member yang bisa berfoto dengan kamu:Bagi kamu yang belum pernah 2-Shot dengan member, berikut ini adalah peraturan-peraturan yang harus diperhatikan:
- Foto hanya menggunakan kamera smartphone / tablet tanpa lensa tambahan.
- Foto akan diambil oleh staff JKT48 yang bertugas dari jarak yang telah ditentukan.
- Foto hanya akan diambil 1x saja.
- Tidak diperkenankan bersentuhan dengan member pada saat 2-shot.
- Tidak diperkenankan memakaikan barang atau atribut apapun kepada member.
- Tidak diperkenankan untuk memberikan gift / fan letter kepada member secara langsung. Silahkan titipkan ke staff yang sedang bertugas.
- 2-shot hanya dapat dilakukan di area yang telah ditentukan.
- 2-shot hanya bisa dilakukan berdua dengan member.
Ditunggu kedatangan kamu di booth Official Merchandise JKT48 ya!
Ayo, kenang momen seru ini!
JKT48 Operation Team.
via Anakamirikarutenani
0 Response to "Peraturan JKT48 6th Birthday Party De2shot"
Post a Comment